Pada hari ini Senin, 1 Desember 2025 Kantor Pertanahan Kota Probolinggo melaksanakan Upacara dalam rangka Peringatan Hari Ulang Tahun Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) ke-54 Tahun 2025.
Upacara ini berlangsung dengan khidmat dan dipimpin langsung oleh Kepala Kantor Pertanahan Kota Probolinggo, Bapak Siswoyo, S.ST., M.A.P selaku pembina dan diikuti oleh seluruh pegawai Kantor Pertanahan Kota Probolinggo dengan tema “Bersatu, Berdaulat, Bersama KORPRI Dalam Mewujudkan Indonesia Maju”
KORPRI bukan hanya sebagai organisasi pegawai, tetapi juga menjadi simbol dedikasi, solidaritas, dan perekat bangsa. Melalui KORPRI, para pegawai diharapkan dapat meningkatkan profesionalisme, kesejahteraan, serta semangat persatuan dalam menjalankan tugas menjadi pelayanan publik. Peringatan Hari KORPRI setiap tahunnya juga menjadi momentum untuk mengingat kembali peran strategis aparatur negara dalam mendukung jalannya pemerintahan dan pembangunan Indonesia.
#SOBATRBPN Kami mengucapkan terimakasih atas motivasi, dukungan dan semangat kepada Kantor Pertanahan Kota Probolinggo sehingga dapat meraih WBK di Tahun 2024.