Pada hari ini Rabu, 19 November 2025 Kantor Pertanahan Kota Probolinggo melaksanakan pembinaan pengelolaan aplikasi SRIKANDI dengan narasumber dari Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Probolinggo. Kegiatan ini dibuka oleh Kepala Kantor Pertanahan Kota Probolinggo Bapak Siswoyo, S.ST., M.A.P dan dihadiri oleh Pejabat Pengawas, Pejabat Fungsional dan seluruh staff Kantor Pertanahan Kota Probolinggo.
Pada pembinaan ini narasumber memberikan materi mengenai pengelolaan tata naskah dinas, pembuatan surat dinas, disposisi surat dan pengiriman naskah melalui internal maupun eksternal. Dalam pendampingan teknis pengelolaan surat menggunakan aplikasi SRIKANDI berikut merupakan upaya untuk mendukung terwujudnya tata kelola pemerintahan yang baik dan akuntabel, serta sebagai bentuk komitmen terhadap pengelolaan arsip yang sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan untuk mewujudkan birokrasi yang adaptif di era digital
#SOBATRBPN Kami mengucapkan terimakasih atas motivasi, dukungan dan semangat kepada Kantor Pertanahan Kota Probolinggo sehingga dapat meraih WBK di Tahun 2024.